Punya budget terbatas sekitar Rp 100 jutaan dan bingung pilih MPV yang nyaman untuk keluarga? Nissan Grand Livina bisa jadi pilihan terbaik. Tapi sebelum membelinya, pastikan dulu keunggulan Nissan Grand Livina agar lebih yakin untuk meminangnya.
Nissan Grand Livina sempat menjadi primadona konsumen otomotif Tanah Air. Pertama kali diperkenalkan pada tahun 2007 dan di tahun 2019 dihentikan produksinya untuk berbagi basis dengan Mitsubishi Xpander.
Sempat alami beberapa kali facelift, Nissan Grand Livina hingga saat ini masih banyak diburu oleh masyarakat. Di CARSOME ada banyak pilihan tipe Nissan Grand Livina, mulai dari tipe SV, XV hingga Highway Star sebagai varian tertinggi. Berikut ini keunggulan Nissan Grand Livina di Indonesia.
-
Nyaman Untuk Pengemudi

Keunggulan pertama dari Nissan Grand Livina ialah posisi mengemudi yang nyaman. Dibandingkan dengan MPV lainnya, pengemudi mendapatkan posisi dengan kaki hampir selonjor.
Posisi ini mirip seperti mengemudi mobil sedan yang terkenal dengan posisi nyamannya. Terlebih desain Nissan Grand Livina yang memanjang dan rendah membuat pengemudi lebih rileks.
Mendapatkan posisi yang nyaman untuk pengemudi menjadi keunggulan karena ketika dalam perjalanan jauh tidak cepat terasa lelah. Begitu juga di dalam kota ketika terjebak macet kaki tidak mudah lelah karena terlalu lama menekuk.
-
Fitur Hiburan Untuk Buah Hati
Selayaknya mobil keluarga, maka kenyamanan tidak hanya untuk orang dewasa. Pada Nissan Grand Livina, kehadiran fitur roof monitor pada varian tertinggi menjadi keunggulan lainnya.
Anak akan tidak mudah rewel saat diajak berjalan jauh keluar kota. Cukup sediakan film favoritnya dan putar melalui colokan USB atau DVD. Sambil menonton layar monitor di atas kabin maka orang tua dengan tenang menikmati perjalanan.
-
Kabin Nyaman
Masih seputar kenyamanan, keunggulan Nissan Grand Livina yang juga patut diacungi jempol adalah kabinnya. Pada baris kedua misalnya, penumpang mendapat arm rest di bagian tengah yang bisa dibuka-tutup.
Hal yang sederhana ini bisa menambah kenyamanan ketika berpergian. Apalagi baris kedua bisa diratakan dengan baris ketiga untuk menjadi ‘kasur’ ketika sedang road trip.
Caranya pun cukup mudah, lepad headrest baris kedua, lipat ke depan bagian dudukan dan punggung di baris kedua. Lalu lipat sandaran punggung baris ketiga dan menjadi rata bisa diberikan alas untuk tidur.
Tukar Tambah di CARSOME, Banyak Untungnya!
Beli mobil di CARSOME semakin menguntungkan. Apalagi bila Anda melakukan tukar tambah karena ada diskon tambahan s.d. Rp6,500,000 yang bisa langsung digunakan untuk pembelian mobil CARSOME Certified.
Lantas apa saja syarat dan ketentuan untuk mendapatkan program tukar tambah ini? Pertama jangka waktu maksimal 30 hari setelah mobil lama pelanggan terjual. Diskon bisa langsung digunakan untuk pembelian mobil CARSOME Certified.
Untuk info lebih jelasnya bisa langsung hubungi Customer Service di (021) 50202030 atau kunjungi CARSOME Experience Center terdekat yang akan dibantu oleh CARSOME Consultant.
Baca juga: Program Tukar Tambah di CARSOME!