Kegiatan “gowes” sepeda nampaknya semakin diminati oleh seluruh lapisan masyarakat terlebih di tahun 2022 ini. Bersepeda dinilai menjadi salah satu kegiatan yang pas untuk dilakukan di waktu senggang sambil berolahraga. Tidak hanya dari kalangan yang berusia saja, anak-anak muda juga ikut menggemari kegiatan olahraga yang satu ini.
Untuk menjelajahi atau mencoba tempat baru, Anda tentu memerlukan kendaraan lain untuk mengangkutnya, bukan? Pilihannya adalah menggunakan bike rack yang bisa dipasang di atap mobil atau mencari mobil dengan bagasi yang luas tanpa repot membongkar sepeda tersebut.
Untuk itu, CARSOME berikan rekomendasi mobil terbaik dengan ruang yang luas sehingga memungkinkan Anda untuk membawa sepeda kesayangan di dalam bagasi.
Lalu, mobil apa saja yang dapat menjadi pilihan?
-
Mitsubishi Pajero Sport
Paling enak mengangkut sepeda menggunakan Mitsubishi Pajero Sport. Jika bangku ketiga pada Pajero Sport di lipat Anda bisa langsung mendapatkan extra bagasi yang luas. Pajero bisa digunakan untuk mengangkut apa saja, bahkan sepeda lipat pun masih bisa disimpan di dalamnya.
Namun jika Anda berencana untuk membawa mountain bike, lipat baris ketiga dan kedua dan taruh sepeda dalam keadaan tidur, ya.
-
Mitsubishi Xpander Ultimate
Selanjutnya ada Mitsubishi Xpander Ultimate 1.5 dengan design yang sporty dan modern membuatnya terkesan cocok untuk segala usia. Terkenal akan Ground Clearance nya, tentu akan bermanfaat saat Anda melewati jalan berlubang dan genangan air, cocok untuk segala kondisi. Karena itu, jika Anda berencana untuk pergi ke tempat dengan kontur permukaan yang menantang untuk kegiatan bersepeda, tentu Xpander bisa jadi pilihan.
Tidak diragukan lagi, Xpander memiliki kabin dan bagasi yang luas. Jika Anda ingin membawa sepeda jenis road bike, lipat bangku pada baris ketiga dan kedua terlebih dahulu dan posisikan sepeda dalam keadaan tidur. Namun jika Anda membawa sepeda lipat, Anda cukup melipat bangku pada baris ketiga saja.
-
Toyota RUSH
Meskipun tidak seluas Mitsubishi Xpander dan Pajero Sport, tetapi ruang bagasi yang ditawarkan oleh Toyota Rush cukup menggiurkan. Pasalnya, jika Anda melipat kursi pada baris ketiga, bagasi belakang dapat menampung Mountain Bike dengan catatan kedua roda dilepas dan sepeda dalam posisi melintang.
Memang sedikit merepotkan. Namun, jika Anda menggunakan sepeda lipat dengan ukuran tidak terlalu besar, nampaknya bukan hal yang sulit dan mengganggu.
-
Suzuki Ertiga Sport
Suzuki Ertiga memang memberikan kesan elegan dan berkelas, namun selain itu apakah Anda tahu jika Suzuki Ertiga dapat membawa sepeda kesayangan Anda dengan nyaman pada bagian kabin/bagasi?
Jika Anda gemar bersepeda, Suzuki Ertiga Sport dapat menjadi pilihan untuk Anda mengangkut sepeda kesayangan dengan daya angkut mencapai 803 liter jika kursi pada baris ketiga dan kedua dilipat. Dengan daya angkut tersebut, Anda tidak perlu lagi menggunakan Bike Rack diatas mobil atau membongkar sepeda untuk menaruhnya di bagasi.
Kami menyarankan Anda memposisikan sepeda dalam keadaan tidur karena jika kursi pada baris kedua dilipat, permukaan menjadi tidak rata sehingga berisiko menggores interior mobil.
-
Wuling Cortez
Pilihan lain yang tidak kalah menggiurkan adalah Wuling Cortez yang memberikan kesan premium, dengan desain interior yang cukup elegan dan modern. Tentu bukan tanpa alasan jika Wuling Cortez menjadi salah satu yang diminati melalui berbagai fitur canggih, interior premium yang dimiliki, ruang kabin yang luas, namun dengan harga yang kompetitif.
Jika Anda melipat kursi pada baris ketiga, Anda dapat mudah memasukan sepeda lipat kesayangan Anda dengan mudah. Bahkan sisa bagasi yang tersedia dapat menampung barang lainnya, loh.
CARSOME adalah Tempat Terbaik untuk Menjual & Membeli Mobil
Jika Anda sedang mencari mobil bekas berkualitas, pilih CARSOME. Ada banyak pilihan mobil yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan Anda dengan berbagai diskon yang bisa Anda dapatkan. CARSOME merupakan tempat terbaik untuk menjual dan membeli mobil karena semua mobil CARSOME Certified dijamin oleh CARSOME Promise sebagai berikut:
- Mobil telah diperiksa secara profesional dan menyeluruh di 175 titik inspeksi
- Bebas dari bekas kecelakan besar
- Bebas kerusakan yang diakibat banjir
- Harga pasti tidak ada biaya tersembunyi
- Garansi CARSOME 1 Tahun
- Jaminan 5 hari uang kembali untuk pembelian bebas khawatir
Cek langsung berbagai mobil berkualitas melalui carsome.id atau kunjungi CARSOME Experience Center terdekat. CARSOME juga sudah hadir melalui apple store & play store, lho. Download aplikasinya disini untuk kemudahan jual-beli mobil dalam satu genggaman. Promosi terbaik bulan ini diskon hingga puluhan juta masih tersedia untuk Anda!